Kunjungan Mahasiswa/i Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Yogyakarta

UNYOK

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) kedatangan tamu dari Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) sebanyak 92 orang, Kamis (1/11), di ruang serbaguna gedung Kementerian PANRB, Jakarta. Universitas Negeri Yogyakarta sedang melakukan kegiatan internship ke Jakarta dengan tujuan untuk mengetahui  tugas pokok dan fungsi Kementerian PANRB dalam penyelenggaraan Negara.

Kunjungan diterima oleh Plt. Kepala Bagian Komunikasi Publik dan Pelayanan Informasi, Wasito. Mahasiswa dan mahasiswi yang melakukan kegiatan internship ini sedang berada di semester 5 dengan mengambil jurusan ilmu administrasi negara. Dalam kunjungan tersebut para mahasiswa dan mahasiswi mendapatkan penjelasan dari Asisten Deputi Perumusan Kebijakan dan Koordinasi Pelaksanaan Sistem Administrasi Pemerintahan dan Penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik pada Kedeputian Bidang Kelembagaan dan Tatalaksana Kementerian PANRB, Imam Machdi dan Kepala Bagian Perencanaan Kinerja dan Anggaran pada Kedeputian SDM Aparatur Kementerian PANRB, Adi Junjunan Mustafa. Para rombongan juga diberikan kesempatan untuk dapat berinterkasi dengan narasumber dengan diadakannya sesi tanya jawab.

Di sesi tanya jawab tersebut mahasiswa UNY bertanya diantaranya mengenai bagaimana strategi yang dilakukan oleh Kementerian PANRB dalam mewujudkan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berkompenten dan bagaimana upayanya dalam mengembangkan transparansi dan akuntabilitas kinerja dalam perwujudan good governance.

Scroll to Top
Skip to content